Saya pikir group ini adalah group pada umumnya. Hanya ingin menghabiskan pergantian tahun di luar negeri. Notenya ingin berlibur sekeluarga di Malaysia. 20 orang, dewasa dan anak anak.
Kami kirimkan 3 penawaran. Salah satunya old n new dan trip 3 negara. Harga sangat kompetitif. Paling murah dari 3 penawaran yg kami berikan. Tapi yg dipilih adalah yang termahal dg pilihan hotel 3* atau 4*. Kamipun tahu bahwa akomodasi bisa sama tapi pelayanan yg baik berbiaya yg tidak murah. Namun pasar saat ini sebagian besar tidak melihat itu. Hanya harga. Jadi ketika keluarga menghubungi kami dan memilih paket yg termahal dari 3 penawaran kami surprise.
Setelah kesepakatan dari pembicaraan berulang agar kami bisa memfasilitasi lebih baik. Akhirnya kami ketahui group ini tujuan utamanya adalah membahagiakan ibunda dengan liburan bersama di Malaysia. Saya terkesima....merasa mendapat amanah yg indah.
Dari rencana awal menyerahkan sepenuhnya kepada operator di Malaysia. Kami rubah. Salah satu dari kami harus mendampingi.
Tapi saya dan suani sedang fokus dengan haji dan group umroh yg akan berangkat 7 Jan nanti.
Di tengah gempuran dollar yg diatas 16.200 otomatis semua mata uang lain semakin tinggi kursnya. Ini adalah salah satu faktor external yg tidak bisa kami kontrol.
Tapi ...masyaAllah...tadi malam sy mendapat video fasilitas hotel yg digunakan selama di Kuala Lumpur. Kamar mandi dengan bath up, kamar luas di lengkapi sofa wow...diluar ekspetasi saya. Meskipun yg dipilih bintang 4. Ternyata menurut operator di Malaysia di hotel bintang 4 yg rencana awal mau digunakan full book. Justru dapat 5* yang sedang disc.....tidak berlebihan jika saya katakan....inilah...kemudahan yg diberikan oleh Pemilik Takdir kepada kami saat ketulusan keluarga ini tercium hingga langit.
Semoga perjalanan selanjutnya juga amazing.... semoga Ibunda bisa beristirahat dg baik dan bahagia dicintai dan dikelilingi putra putri, menantu, cucu dan mungkin cicit.
Eh sedikit cerita klien ini adalah klien yg perjalanan umroh pertamanya bersama kami. Beberapa tahun sebelum pandemi.
Lalu saat pandemi beliau menghubungi saya, saat saya di Makkah beliau di Madinah. Bilang sedang umroh dg kel dan tinggal di Maden Madinah. Salah satu hotel 5* dan terbaik di Madinah. Ah.....sutralah....sy turut bahagia. Salah satu jamaah kami ingin kembali dan bisa kembali ke baitullah itu adalah salah satu tanda umrohya diterima Allah. In syaa Allah. Apalahi yg harus saya rasakan? Selain syukur? Meskipun umroh keduanya tidak dengan kami.
Lalu saat kami bertemu....saat kami bertanya bagaimana umroh keduanya? Jawabnya: Sebaiknya tidak saya ceritakan daripada mengurangi nilai ibadah saya. Keputusan memilih travel di Jawa Tengah karena sebagian besar keluarga domisili disana. Saya mengerti dan saya tidak ingin bertanya lebih jauh lagi
Karena pengalaman tersebut keluarga ini memutuskan dan mempercayakan perjalanan istimewa ini kepada kami. Meskipun fokus kami terbanyak di Umroh dan saat ini juga haji.